Dibandingkan dengan keseluruhan tubuh kita, area wajah kita sebenarnya relatif kecil. Tapi area yang kecil inilah yang paling membutuhkan perhatian.
Meskipun area muka tidak terlalu luas, tapi perawatan yang diperlukan justru bisa lebih banyak dari keseluruhan tubuh kita. Sebenarnya nggak terlalu mengherankan. Mengingat, siapapun pasti ingin punya wajah yang terlihat cantik, segar, dan awet muda.
Mata Panda dan Garis Halus di Sekitar Mata
Dari sekian banyak masalah wajah, mata panda atau dark circle dan kerutan halus atau keriput, adalah 2 masalah yang paling sering kita alami saat usia tak lagi muda.
1. Penyebab Mata Panda
Mata panda adalah istilah yang sering digunakan untuk menyebut kondisi kelopak mata yang berwarna gelap. Enggak hanya dialami oleh wanita, dark circle ini juga bisa dialami oleh pria.
Masalah mata panda juga biasanya disertai dengan masalah kantung mata bengkak serta berwarna gelap.
Apa sih penyebab mata panda?
Masalah mata panda adalah masalah yang tidak mudah untuk diatasi. Masalah ini bisa mempengaruhi siapa saja. Akan tetapi, lebih sering terjadi pada:
- Orang dewasa dan orang-orang tua
- Mereka yang memiliki kecenderungan genetik seperti hiperpigmentasi periorbital
- Dan, lebih sering dialami oleh mereka yang berasal dari kelompok etnis non-kulit putih. Jadi orang-orang yang punya kulit berwarna seperti kita (sawo matang atau kuning langsat) lebih mudah mengalami mata panda dibandingkan para bule
- Kebanyakan tidur atau sebaliknya, suka begadang serta kelelahan ekstrim, juga bisa menyebabkan munculnya dark circle di sekitar mata. Kurang tidur misalnya, akan menyebabkan mata jadi kusam, pucat, dan memunculkan jaringan serta pembuluh darah berwarna gelap di bawah kulit
- Akibat terlalu sering atau terlalu lama menatap layar komputer, hp, dan TV, juga dapat menyebabkan pembuluh darah di sekitar mata membesar, hingga menyebabkan kulit di jadi berwarna gelap
- Mata kering dan reaksi alergi juga bisa memicu terjadinya mata panda
- Penyebab mata panda lainnya adalah dehidrasi, disamping
- Paparan sinar matahari yang berlebihan
2. Penyebab kerutan dan garis halus di sekitar mata
Kerutan atau garis-garis halus di bawah mata adalah tanda-tanda penuaan pertama yang biasanya terdeteksi di sekitar wajah kita.
Tapi, saya yakin banyak di antara kamu yang tidak tahu bahwa, tanda-tanda penuaan ini sebenarnya sudah bisa mulai muncul sejak usia 20-an.
Jadi, nggak melulu dialami oleh wanita berusia 30 tahun ke atas seperti saya. Tanda-tanda penuaan berupa garis-garis halus juga sangat mungkin dialami oleh kalian yang masih muda dan berada di usia 20-an.
Apa sih penyebab kerutan dan garis-garis halus di sekitar mata?
Meskipun keriput atau kerutan adalah kondisi yang tidak mungkin bisa kita hindari seiring dengan bertambahnya usia, tapi ada beberapa hal yang bisa kita lakukan untuk menunda datangnya tanda-tanda penuaan tersebut.
Dengan mengetahui apa saja faktor-faktor yang bisa menyebabkan munculnya kerutan atau garis-garis halus, akan memudahkan kita mencegah atau mengatasinya. Jadi, apa saja penyebab kerutan di sekitar mata?
a. Karena kulit kehilangan kolagen
Kulit di bawah mata kita lebih tipis dibandingkan dengan kulit wajah di bagian yang lain. Karena itulah, kulit di sekitar mata membutuhkan perawatan khusus dan tidak cukup hanya menggunakan skin care biasa.
Seiring bertambahnya usia, kulit kita akan kehilangan kolagen. Kehilangan kolagen adalah kondisi yang sangat alami dan pasti akan dirasakan oleh seluruh kulit dibagian tubuh kita.
Akan tetapi, karena kulit di sekitar mata sangat tipis dan halus maka, garis-garis halus maupun kerutan pun akan lebih mudah muncul di kulit sekitar mata jika dibandingkan dengan kulit di area tubuh lainnya.
Kehilangan kolagen berarti kehilangan elastisitas kulit. Hal ini tidak hanya menyebabkan munculnya kerutan-kerutan halus, tapi juga dapat menyebabkan munculnya mata panda atau menyebabkan mata bengkak.
B. Paparan sinar matahari
Berjemur selama berjam-jam di bawah sinar matahari yang panas tanpa perlindungan (sunblock atau tabir surya) akan menyebabkan kulit terpapar sinar ultraviolet (UVA).
Lambat-laun, UVA akan menyebabkan kerusakan pada kulit yang akan terus terakumulasi, hingga membentuk garis-garis halus dan kerutan pada kulit.
C. Ekspresi wajah
Ekspresi wajah yang berulang-ulang juga termasuk faktor yang menyebabkan munculnya kerutan dan garis halus di area mata. Beberapa ekspresi wajah seperti menyipitkan mata, dapat menyebabkan munculnya garis-garis halus tersebut.
Hal ini akan semakin diperparah apabila produksi kolagen kulit berkurang seiring bertambahnya usia. Karena tanpa kolagen, kulit kita akan kehilangan elastisitasnya.
D. Kebiasaan merokok
Kebiasaan buruk ini lebih banyak dikembangkan oleh pria dibandingkan dengan wanita. Bagi kalian cowok-cowok yang suka ngerokok, kalian harus tahu!
Garis-garis halus yang muncul di sekitar mata tidak hanya disebabkan karena berbagai faktor yang telah saya sebutkan di atas, tapi juga dapat disebabkan karena kebiasaan merokok.
Keriput pada mata perokok selain disebabkan karena nikotin yang menghalangi aliran darah ke kulit, juga disebabkan karena kebiasaan menyipitkan mata. Perokok biasanya menyipitkan mata untuk mencegah paparan asap.
E. Tidur miring atau tengkurap
Bagi kamu yang suka tidur miring atau tengkurap, mulai saat ini kamu harus mengubah kebiasaan tersebut. Pasalnya, sebuah studi pada tahun 2012 yang diterbitkan pada Journal of Cosmetic and Laser Therapy, menyebutkan bahwa, tidur miring atau tengkurap bisa mempercepat munculnya kerutan pada kulit.
F. Dehidrasi kulit
Ada banyak faktor yang dapat menyebabkan kulit kehilangan kelembaban. Mulai dari kurang minum atau kurang asupan cairan, karena cuaca, hingga karena penggunaan sabun yang berlebihan.
G. Genetik
Faktor terakhir yang dapat menyebabkan munculnya kerutan atau keriput disekitar mata adalah faktor genetik. Kombinasi satu, dua, atau beberapa faktor yang telah saya sebutkan akan memperparah garis-garis halus atau kerutan di sekitar mata.
Cara Mencegah dan Mengatasi Mata Panda serta Kerutan Halus di sekitar Mata
Saya sudah menyebutkan beberapa faktor ekstrinsik dan faktor eksternal yang dapat menyebabkan mata panda serta kerutan halus atau keriput di sekitar mata.
Setelah mengetahui berbagai penyebabnya, tentu akan lebih mudah buat kamu untuk mencegahnya.
Nah, selain mengurangi paparan sinar matahari, tidak tidur tengkurap atau miring, tidur cukup setiap hari, memenuhi kebutuhan cairan harian, dan mengurangi screen time. Masalah mata panda dan kerutan halus bisa kamu atasi dengan menggunakan serum mata seperti N’ contohPURE Marigold Eye Power Serum Concentrate.
1. N’PURE Marigold Eye Power Serum Concentrate
Saya sendiri sudah berusia 30 tahun lebih. Dan tanda-tanda penuaan tampaknya lebih cepat datang karena kurangnya perawatan yang saya lakukan di masa muda dulu.
Selain itu, kurangnya pengetahuan tentang penyebab mata panda ataupun garis-garis halus di sekitar mata juga turut membuat saya tidak banyak melakukan pencegahan.
Tapi kini, setelah tahu apa saja yang menyebabkan masalah kerutan di sekitar mata, saya selalu berusaha untuk mencegahnya sebisa mungkin. Disamping itu, untuk mengatasi tanda-tanda penuaan ini, saya juga mengandalkan serum mata.
N’PURE Marigold Eye Power Serum Concentrate adalah serum yang saya pilih untuk membantu mengatasi mata panda dan tanda-tanda penuaan seperti garis-garis halus atau keriput di sekitar mata.
Kenapa sih saya memilih menggunakan N’PURE Marigold Eye Power Serum Concentrate?
- Kalau kalian sering membaca artikel saya di blog ini, kalian pasti tahu kalau saya suka sekali dengan produk N’PURE. Tidak hanya karena ini adalah produk lokal, tapi juga karena kualitas dan keampuhannya emang udah saya buktikan sendiri
- Serum N'PURE Marigold ini sudah dites secara dermatologis, tidak mengandung bahan-bahan berbahaya seperti, paraben, alkohol, SLS, ataupun minyak mineral. Disamping itu, produk ini juga aman digunakan disekitar mata dan bebas alergen serta telah mengantongi label sertifikat halal dan terdaftar di BPOM
- Terbuat dari bahan-bahan alami yang efektif mengatasi garis-garis halus dan dark circle. Beberapa contoh bahan yang terkandung di dalam serum mata ini antara lain,
- Ekstrak bunga marigold (Calendula Officinalis)
- Euglena Gracilis Polysaccharide
- Hydrolyzed Collagen
- Multipeptide Non Alcohol (Dipeptide, Acetyl Tetrapeptide, Tranexamoyl Dipeptide)
- Ekstrak Poria Cocos
- Ceramide
- Emas
- Dilengkapi dengan bahan yang bisa membantu meningkatkan kolagen serta melembabkan dan menghaluskan kulit
- Dilengkapi juga dengan pelindung mata dari paparan cahaya
2. Kemasan dan cara menerapkan serum mata N'PURE
Setelah sekian lama memakai serum mata N’PURE Marigold ini, perlahan namun pasti, tanda-tanda penuaan di sekitar mata saya makin berkurang. Begitu juga dengan mata panda yang semakin jarang saya alami.
Kemasan produk ini didesain untuk memudahkan kita mengaplikasikan serum langsung ke kulit di sekeliling mata. Bagian ujung leher kemasan didesain membulat menggunakan material halus dan dingin serta dilengkapi dengan lubang kecil di bagian tengahnya.
Dengan desain yang unik tersebut, kita akan lebih mudah mengaplikasikan serum ke sekeliling kulit mata. Permukaan yang halus turut membantu menjaga agar kulit tidak menjadi kasar dan tergores.
Jadi, untuk mengaplikasikannya, kita hanya perlu,
- Menempelkan ujung botol ke permukaan kulit mata. Kemudian,
- Sambil dipencet sedikit, oleskan serum mata dengan gerakan melingkari mata. Setelah itu,
- Ratakan dengan ujung jari
- N’PURE Marigold Eye Power Serum Concentrate bisa diterapkan dua kali sehari, yaitu pada pagi dan malam hari menjelang tidur untuk mendapatkan hasil yang maksimal
0 comments: