ASUS Republic of Gamers (ROG) Phone atau yang lebih kita kenal dengan sebutan “ASUS ROG Phone” sejatinya adalah gaming phone (hp yang didesain khusus untuk para gamer).
Karena didesain untuk bermain game maka, ponsel ini pun lebih dimaksimalkan untuk mendukung game berbasis ponsel.
Tapi ide tersebut sedikit mengalami transformasi ketika ASUS memperkenalkan ROG Phone seri 8 (ROG Phone 8).
Kini, ponsel yang identik dengan gamer ini tidak hanya menawarkan sebuah perangkat yang cocok untuk bermain game saja, melainkan sebuah hp premium yang multifungsi.
Dengan begitu, ROG Phone 8 juga bisa digunakan oleh content creator, streamer, vlogger, influencer, photo dan video editor, music editor, music arranger, atau bahkan oleh pengguna biasa yang mendambakan sebuah hp yang kuat di segala lini--entah itu untuk sekedar berselancar di sosial media atau untuk digunakan menonton film-film favorit.
Ya, saya berani mengatakan bahwa ini adalah satu-satunya ponsel gaming yang levelnya #BeyondGaming.
Jadi, hp ini tuh, tidak hanya menawarkan spek gahar dan fitur-fitur gaming saja, tapi juga menawarkan level premium di semua aspek. Mulai dari,
- Bingkai atau frame tengah ponsel ini menggunakan bahan aluminium
- Body depan dan belakang dilindungi dengan Corning Gorilla Glass victus 2
- Body-nya juga telah mengantongi sertifikasi IP68 yang membuat hp ini tahan air meski kecemplung hingga kedalaman 1,5 meter (maksimal selama 30 menit)
- Layar menggunakan teknologi termutakhir yang jernih dan hemat daya yaitu, LTPO AMOLED dari Samsung
- Kameranya sudah dilengkapi dengan gimbal OIS yang membuatnya jauh lebih stabil saat digunakan untuk merekam video atau mengambil foto
- Didukung kamera telephoto yang juga didukung OIS sehingga hasil Zoom pun tidak goyang
- Audionya terdengar sangat ciamik karena didukung audio resolusi tinggi, baik saat didengarkan via loudspeaker, headphone kabel, maupun TWS
- Dibekali baterai 5500 mAh yang didukung HyperCharger 65 watt yang dapat mengisi daya dari 0 - 100% hanya dalam waktu kurang lebih 39 menit. Dan, didukung pula dengan wireless charger 15 watt
- Sistem pendingin revolusioner SoC 360° Gen 2 yang dapat menjaga serta meningkatkan performa hp
Singkatnya, ASUS ROG Phone 8 ini adalah ponsel flagship yang dirancang sebagai perangkat premium, yang cocok untuk semua pengguna tanpa meninggalkan fungsinya sebagai sebuah ponsel gaming murni.
Jadi, buat kalian para gamer yang sudah terbiasa bermain game pakai ASUS ROG Phone versi terdahulu, kalian nggak perlu khawatir! Karena semua fitur-fitur game yang selama ini ada di ASUS ROG Phone tetap bisa kalian nikmati di ROG Phone 8 ini.
Bahkan, berbagai fitur-fitur untuk bermain game kini semakin lengkap. Khususnya dengan adanya tambahan fitur Ai yang mengalami penyempurnaan seperti X-Sense, X Capture, dan AI Grabber.
Ketiga fitur Ai tersebut dirancang khusus untuk meningkatkan pengalaman gamer selama bermain game favorit masing-masing.
Untuk mengetahui sejauh apa kekuatannya dan bagaimana ponsel gaming ini mengalami transformasi, yuk simak review ASUS ROG Phone 8 di bawah ini.
Unboxing ASUS ROG Phone 8: Petualangan Fitur
Tapi sebelum saya mengulas spek maupun fitur-fitur pada ASUS ROG Phone 8 ini, saya ingin mengajak kalian untuk sejenak melakukan unboxing.
Ada banyak hal-hal keren yang perlu kalian tahu dari aktivitas unboxing ASUS ROG Phone 8 ini.
Kemasan ASUS ROG Phone 8 tidak hanya didesain agar terlihat menarik, tapi juga punya tujuan-tujuan khusus yang akan membawa kita “berpetualang” guna mengenali setiap fitur-fitur yang ada pada ponsel gaming ini.
Pertama! Kotak kemasan hp ini tergolong cukup bongsor dan berbentuk segi enam (hexagonal).
Untuk membuka kotaknya kita hanya perlu menarik tutupnya di bagian samping yang sebenarnya cuma direkatkan dengan magnet.
Bagian dalam kotak penuh dengan fitur yang dibuat secara khusus oleh ASUS untuk memamerkan fitur-fitur ponsel gaming mereka ini.
Jangan khawatir, untuk bisa menjelajahi setiap fitur tersebut, ASUS sudah menyiapkan guide (panduan) atau petunjuk yang sangat mudah untuk diikuti.
Dalam kotak penjualan ASUS ROG Phone 8, kita akan menemukan beberapa item diantaranya adalah:
- ASUS ROG Phone 8
- Kabel USB type C
- Charger 65W dengan logo ROG Fearless Eye
- Softcase transparan untuk perangkat berwarna Rebel Grey dan softcase hitam solid untuk perangkat berwarna Phantom Black. Dan,
- Buku petunjuk serta buku garansi
Desain ASUS ROG Phone 8: 17% lebih ramping, 15% lebih tipis, 9% lebih ringan
Desain ASUS ROG Phone 8 mengalami perubahan atau transformasi yang cukup radikal jika dibandingkan dengan seri pendahulunya.
Tujuan perubahan desain ini adalah untuk menunjukkan bahwa smartphone ini tidak eksklusif diciptakan untuk bermain game saja tapi juga bisa digunakan oleh berbagai macam user untuk berbagai aktivitas.
Hal tersebut bisa dilihat dari desainnya yang kini tampil lebih kalem dengan menghilangkan garis-garis yang agresif dan bentuk-bentuk yang geometris.
Beberapa elemen metal yang sebelumnya sangat menonjol, termasuk tulisan yang tercantum pada bodi, kini terlihat jauh lebih minimalis sehingga aura mewah dari smartphone ini benar-benar terasa.
Saya pribadi sangat terpukau dengan desain baru ASUS ROG Phone 8 ini yang terasa lebih universal, namun tanpa menghilangkan kesannya sebagai salah satu ponsel gaming.
Seperti yang sudah saya sebutkan di atas tadi, ASUS ROG Phone 8 hadir dalam dua pilihan warna yaitu Phantom Black (hitam) dan Rebel Grey (abu-abu).
Kedua pilihan warna ini sama-sama mengagumkan. Karena, kalau kita perhatikan lebih detail, body hp ini diberi finishing yang sedikit bertekstur untuk tipe Phantom Black.
Feels teksturnya itu seperti menyentuh pasir yang sangat halus dan akan tampak berkilau saat tertimpa cahaya.
Sedangkan untuk tipe Rebel Grey ditawarkan dengan feels yang jauh lebih halus, nyaris tanpa tekstur.
Perubahan terbesar pada body smartphone ini tidak hanya terjadi pada visualnya yang terlihat lebih premium dan futuristik, tapi juga mengalami perubahan pada bagian…
- Bodinya yang terasa jauh lebih ramping dengan bezel yang lebih tipis dan penempatan kamera selfie yang kini menggunakan model punch hole
- Dengan mengadopsi model kamera punch hole, bezel bagian atasnya menyusut 71% dibandingkan ROG Phone 7
- Begitu juga dengan bezel bagian samping yang menyusut 14%, membuat tampilan hp ini terlihat jauh lebih modern dan mengesankan
Secara keseluruhan, ponsel gaming dari ASUS ini 17% lebih ramping, 15% lebih tipis, dan 9% lebih ringan dibandingkan dengan pendahulunya.
Logo ROG Fearless Eye Tampil Keren dengan LED RGB Aura
Untuk mempertahankan identitas hp ini sebagai sebuah ponsel gaming sejati, di bodi bagian belakang, ASUS membenamkan lampu LED RGB Aura yang bisa menampilkan logo ROG Fearless Eye.
Karena mengalami beberapa perubahan dalam bahasa desain, kalian para pemilik ASUS ROG 6 atau 7 yang sudah membeli aksesoris seperti Gamepad, mungkin saja gamepad tersebut tidak akan berfungsi maksimal pada seri ROG 8 ini.
Tapi jangan khawatir, untuk ASUS Profesional Dock masih berfungsi dengan baik di ROG Phone generasi ke-8 ini.
ROG Phone 8 Menyediakan Slot Jack Audio 3.5 mm
Audio kerap kali memainkan peranan penting saat kita bermain game.
Jika audio tidak keluar secara real time, misalnya ada jeda (latency) sepersekian milidetik saja, maka itu akan sangat mengganggu dan berpotensi membuat gamer kalah saat bermain game.
Audio delay ini biasanya terjadi ketika kita menggunakan TWS atau headphone wireless yang menggunakan koneksi Bluetooth.
Bahkan untuk TWS kelas atas sekalipun, kadang-kadang masih menyisakan delay yang sangat krusial bagi para gamer profesional.
Karena itulah, ASUS ROG Phone tetap mempertahankan slot jack audio 3.5 mm untuk mendukung real time audio output. Karena audio yang ditransmisikan melalui kabel umumnya memiliki latency yang sangat rendah, atau bahkan nyaris tanpa latency.
Nah, supaya tidak terlalu mengganggu saat bermain game, ASUS memposisikan lubang Jack audio ini sedikit agak ke samping. Sehingga jari-jari gamer akan tetap terasa nyaman saat memegang ponsel dalam posisi landscape.
2 Slot USB Type-C: Bisa Ngecas Sambil Nyambung ke TV atau Monitor
Begitu juga dengan lubang charger type-C. ASUS tidak hanya menyediakan satu slot, melainkan 2 slot. Satu slot berada di bagian bawah--sebelah kanan, dan satu slot lainnya berada di bagian samping.
Jadi jika kita memegang hp dalam posisi landscape untuk bermain game, slot type-C untuk charger ini akan berada di bagian bawah sehingga tidak mengganggu sama sekali.
Tapi yang perlu kalian tahu, salat type C di bagian samping menggunakan teknologi USB 3.1 Gen 2.
Secara teori, dalam hal kecepatan transfer data, USB 3.1 Gen 2 bisa mencapai 10 Gbps.
Di samping itu, USB 3.1 Gen 2 juga mendukung monitor eksternal. Jadi, kalau kita ingin menyambungkan hp ke TV atau layar monitor kita bisa langsung mencocokkannya ke slot USB 3.1 Gen 2 ini.
Hebatnya lagi, USB 3.1 Gen 2 sudah mendukung resolusi TV atau monitor hingga 4K (3840×2160 pixels).
Jadi, dengan adanya slot ini kita bisa mentransmisikan video via kabel HDMI ke TV atau monitor.
Ini berguna banget kalau kita membutuhkan layar yang lebar. Misalnya, untuk menonton film, untuk edit video atau foto, termasuk juga untuk main game.
Sedangkan slot type C di bagian bawah hanya mengandalkan teknologi USB 2.0. Jadi, secara fungsi keduanya agak berbeda meskipun sama-sama bisa digunakan untuk ngecas.
Kehadiran 2 slot USB type-C ini juga akan memudahkan kita mengubah hp menjadi PC alternatif. Karena kedua slot ini akan sangat berguna saat kita akan mencolokkan konektor USB dari mouse dan keyboard serta monitor.
Spesifikasi ASUS ROG 8: Lebih Cepat & lebih Bertenaga
Sebagai salah satu ponsel gaming keluaran terbaru, ASUS ROG Phone 8 tentu saja telah dibekali dengan prosesor yang kuat, kapasitas RAM yang besar, dan sistem pendingin yang canggih.
Sebenarnya, spesifikasi yang tinggi pada ponsel gaming bukan sesuatu yang aneh. Karena semua itu ditujukan untuk memastikan setiap game dapat dimainkan dengan lancar dan bisa dibuka dalam waktu yang singkat.
Kemudian, spesifikasi yang mumpuni juga akan memungkinkan gamer menikmati kualitas grafis terbaik.
Bagaimana dengan spesifikasi ASUS ROG Phone 8?
Bukan rahasia bila ASUS ROG Phone 8 memiliki standar spesifikasi yang tinggi, dan bahkan bisa dibilang salah satu yang terbaik di kelasnya.
Hal itu bisa kita lihat dari kehadiran processor Snapdragon® 8 Gen 3 Qualcomm® Mobile Platform yang memiliki kecepatan core maksimal hingga 3.3 GHz.
Processor ini menawarkan CPU yang 30% lebih cepat dan GPU yang 25% lebih cepat dibandingkan dengan prosesor yang ada pada ROG Phone 7.
Untuk mendukung kinerja prosesor ini, ASUS juga membenamkan RAM type LPDDR5X berkapasitas 16 GB yang memiliki kecepatan pemrosesan hingga 8533 Mbps.
Serta, memori internal (storage) 512 GB tipe UFS 4.0. Memori internal jenis ini baru diperkenalkan pada tahun 2023 lalu dan hanya digunakan pada smartphone high end (kelas atas) saja.
FYI, memori internal yang menggunakan teknologi UFS 4.0 menawarkan kecepatan baca hingga 4200 Mbps dan kecepatan tulis hingga 2800 Mbps, serta lebih efisien dalam menggunakan energi.
Jika dibandingkan, kecepatan ini 2 kali lebih cepat dibandingkan dengan memori internal yang menggunakan teknologi UFS 3.1.
Jadi, jangan heran kalau game-game paling berat yang kadang-kadang membuat beberapa smartphone high-end masih ngos-ngosan, justru terasa sangat enteng di ASUS ROG Phone 8.
Dengan performa yang gila-gilaan ini, wajar kalau ASUS ROG Phone 8 nggak hanya cocok dipakai buat main game saja. Tapi juga cocok, kalau dipakai buat ngedit video, mengedit audio, aransemen musik, atau untuk melakukan tugas-tugas berat lainnya termasuk tugas-tugas yang membutuhkan multitasking.
Teknologi Thermal GameCool 8: Bikin ROG 8 Lebih Adem
Ponsel gaming dengan tenaga yang besar umumnya lebih mudah panas dan boros baterai.
Tapi itu tidak berlaku pada ASUS ROG Phone 8. Karena ponsel gaming ini sudah dilengkapi dengan sebuah struktur termal revolusioner yang disebut GameCool8.
Teknologi termal yang menggunakan sistem pendingin SoC 360° Gen 2 ini tidak hanya bisa membuat hp terasa dingin meski digunakan untuk gaming marathon, tapi juga bisa menghasilkan peningkatan efisiensi termal hingga 22% dan bisa meningkatkan tenaga serta menawarkan kinerja extra hingga 20%.
ASUS ROG Phone 8 juga sudah dilengkapi dengan aksesoris thermal AeroActive Cooler X. Yaitu sebuah aksesoris pengatur termal (panas) yang dilengkapi dengan fitur Ai.
AeroActive Cooler X di seri ROG 8 ini telah mengalami upgrade yang cukup signifikan. Kalau dibandingkan dengan model sebelumnya, model terbaru ini jauh lebih kecil dan lebih ringan. Tapi, chip pendingin termoelektrik-nya justru 2,6 kali lebih besar dan begitu pula dengan kecepatan kipasnya yang 1,1 kali lebih cepat.
Dengan peningkatan tersebut kinerja pendingin ini meningkat 1,3 kali lebih baik dibandingkan aksesoris aksesoris thermal sebelumnya.
Secara matematis, termoelektrik yang menggunakan sistem pendingin Ai ini bisa menurunkan suhu bagian belakang hp hingga 36° Celcius.
Layar Ponsel Gaming ROG 8
Tak perlu data-data pendukung untuk membuktikan bahwa layar (display) yang bagus dan berkualitas pasti akan membuat pengalaman kita saat bermain game terasa jauh lebih baik.
Selain lebih bagus secara visual, display berkualitas tinggi juga akan membuat tampilan gameplay jadi lebih halus dan tidak membuat mata sakit dan tegang.
Refresh rate yang tinggi akan membuat grafis terlihat lebih halus. Refresh rate antara 90Hz hingga 120Hz adalah refresh rate yang ideal jika kita ingin merasakan pengalaman bermain game dengan grafis yang lebih halus dan tampak lebih hidup.
Begitu juga dengan resolusi layar. Semakin tinggi resolusi layar maka gambar akan tampak semakin jelas dan kualitas grafisnya pun akan meningkat jauh lebih tinggi.
Refresh rate yang tinggi juga akan membuat game tidak akan nge-lag dan berjalan lebih mulus.
Bagaimana dengan display ASUS ROG Phone 8?
Jika dilihat dari ukurannya, layar ASUS ROG Phone 8 sama persis dengan ASUS ROG Phone 7 dengan diagonal 6,78 inch.
Tapi, spesifikasi display yang digunakan pada ASUS ROG Phone 8 tentu saja jauh lebih baik dibandingkan dengan kriteria display ideal yang sudah saya sebutkan di atas tadi.
Teknologi display yang digunakan pada ROG Phone 8 adalah Amoled LTPO dengan refresh rate 165Hz.
Sedangkan untuk touch sampling rate (respon layar terhadap sentuhan) berada pada angka 720 Hz.
Secara harfiah, respon layar terhadap sentuhan ini sama dengan respon instan. Artinya, tidak ada jeda sedikitpun.
Display yang digunakan pada ROG Phone 8 juga sudah mendukung Peak brightness hingga 2500 nits.
Itu artinya, kita akan tetap bisa dengan mudah melihat grafis di layar ketika digunakan untuk bermain game di bawah sinar matahari siang sekalipun.
Display ASUS ROG Phone 8 juga sudah dilindungi dengan menggunakan Corning Gorilla® Glass Victus™2.
Corning Gorilla Glass Victus 2 adalah salah satu kaca pelindung terbaik yang memiliki berbagai kelebihan seperti,
- Lebih tahan banting di Permukaan yang kasar seperti aspal
- Lebih tahan gores
- Memiliki durabilitas yang lebih baik. Maksudnya, ketika jatuh di permukaan yang keras seperti beton kaca ini tidak mudah pecah atau tergores
Untuk melindungi mata pengguna, selain menawarkan refresh rate yang tinggi, ASUS ROG Phone 8 juga dilengkapi dengan beberapa fitur tambahan seperti:
- Eye Care display yang bisa mengurangi bahaya sinar biru (Blue Light) hingga 6,5%
- Pixelworks yang berfungsi untuk meningkatkan akurasi warna dan membuat animasi terlihat lebih halus (smooth)
Kamera ASUS ROG Phone 8 Lebih Stabil dengan Gimbal OIS
Sebagai suksesor ROG Phone 7, ASUS ROG Phone 8 menawarkan upgrade kamera utama yang sangat luar biasa.
Kamera belakang ROG 8 menggunakan setup 3 kamera yang terdiri atas kamera utama 50 Mp, telephoto 32 MP, dan kamera ultrawide 13 MP.
Kamera utamanya menggunakan sensor 50 MP Sony IMX 890. Kecanggihan sensor 1/1,56” dengan piksel individual 1µm 2x2 OCL ini bisa dilihat dari resolusi outputnya yang bisa mencapai angka 50,3 MP pada kecepatan 30 fps.
Sensor kamera ini dilengkapi dengan sistem 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilizer 3.0 (Gimbal OIS) yang membuat pengambilan video jadi terasa sangat stabil dan mulus.
Kamera kedua adalah kamera telephoto yang punya kemampuan 3x optical zoom (IS). Kamera telephoto ini juga dilengkapi dengan Gimbal OIS.
Kehadiran Gimbal OIS ini membuat zoom yang kita lakukan jauh lebih stabil sehingga gambar yang diambil jauh lebih jelas.
Sensor kamera telephoto yang digunakan adalah sensor Samsung JD1SM15 apa yang dikenal juga dengan sebutan sensor JD1, dengan resolusi 32 MP.
Selain dibekali dengan 3 x optical zoom, sensor kamera ini juga didukung 30x digital zoom.
2 fitur pendukung sensor telephoto ini yang turut andil dalam membuat hasil pengambilan foto maupun video jadi lebih jelas dan tajam adalah fitur Super Night Mode dan fitur Hyper Clarity AI.
Dengan kombinasi tersebut, memotret atau mengambil foto bulan nan jauh di sana sekalipun, akan jadi jauh lebih jelas dan lebih mudah.
Kamera yang ketiga adalah sebuah kamera ultrawide 120° yang mengandalkan sensor OmniVision OV13B 13MP.
Perpindahan dari mode normal ke mode ultra wide kamera utama ASUS ROG Phone 8 terasa sangat mulus saat merekam video.
Sedangkan untuk kamera selfie, ASUS ROG Phone 8 menawarkan sensor 32 MP dengan hasil yang lumayan mengesankan dan terlihat sangat natural.
Dibandingkan seri ROG Phone 7, kamera selfie ROG Phone 8 mengalami sedikit peningkatan, dari yang sebelumnya hanya bisa mengambil gambar dengan sudut 73° kini sudah bisa mengambil gambar dengan sudut 90°.
Foto yang dihasilkan relatif jernih dengan noise yang lebih sedikit meskipun digunakan di tempat-tempat yang minim cahaya.
Fitur Game & AI pada ASUS ROG Phone 8
Sebagai sebuah ponsel gaming, ASUS ROG Phone 8 tentu saja sudah dibekali dengan fitur yang sangat lengkap demi memberikan pengalaman bermain game yang memuaskan.
AirTrigger adalah salah satu fitur game yang terdapat pada ASUS ROG Phone 8.
AirTrigger adalah fitur kontrol bawaan yang memungkinkan kita memainkan game di hp layaknya bermain di sebuah konsol.
Fitur AirTrigger mendukung berbagai macam gerakan, termasuk, tekan atau rilis, dual action, dan juga gyroscope aiming.
Untuk meningkatkan pengalaman pengguna dalam bermain game, ASUS juga menyertakan fitur Ai.
Beberapa contoh fitur Ai yang disertakan diantaranya adalah:
- Fitur Background Mode yang bisa digunakan untuk mengalihkan game yang sedang dimainkan ke latar belakang;
- X Capture untuk memudahkan pengguna melakukan screenshot secara cerdas
- AI Grabber adalah fitur yang bisa menangkap teks di layar, fitur
- X Sense yang berfungsi memberikan tips dan bantuan saat kita bermain game
Audio ASUS ROG Phone 8
Video yang bagus adalah salah satu kunci untuk mendapatkan pengalaman dalam bermain game maupun menikmati multimedia yang memuaskan.
Tampaknya ASUS sudah sangat paham terhadap hal tersebut. Karena itu kamu tidak mengherankan apabila ASUS ROG Phone 8 dilengkapi dengan dua speaker yang ukurannya relatif cukup besar.
Kedua speaker tersebut dihadapkan ke depan sehingga Terdengar sangat jelas dalam memberikan feedback audio.
Audio yang dihasilkan melalui loudspeaker terdengar sangat jernih dengan separasi yang jelas serta Bash yang lumayan nendang.
Frekuensi middle, trible, dan bass terasa sangat seimbang. Sehingga audio yang dihasilkan terasa lebih nyata ketika digunakan untuk bermain game atau menikmati multimedia seperti untuk nonton film ataupun mendengarkan lagu.
Ketika dihubungkan dengan headphone, audio yang dihasilkan terasa semakin luar biasa.
Sebenarnya, audio special yang dihasilkan oleh smartphone gaming ini tidak begitu mengherankan mengingat, ASUS sudah bekerjasama dengan DIRAC untuk mengolah audio pada smartphone ini.
Tidak berhenti hingga disana, ROG Phone 8 juga dibekali dengan Hi-Res Audio (HRA) dan Hi-Res Audio Wireless, disamping fitur spasial headphone Dirac Virtuo.
Dengan kombinasi teknologi tersebut, efek suara yang dihasilkan ROG Phone 8 benar-benar terasa seperti mendengarkan audio dari speaker-speaker mahal.
Untuk mengakomodasi perbedaan selera dalam mendengarkan musik atau audio, ASUS juga tak lupa membenamkan AudioWizard atau perangkat lunak equalizer 10-band yang dapat diatur sesuai dengan yang dapat diatur sesuai dengan preferensi masing-masing.
Yang tidak kalah penting, ASUS juga membenamkan fitur AI Noise Cancellation pada ponsel gaming mereka ini.
Dengan adanya fitur AI Noise Cancellation ini, kualitas audio ASUS ROG Phone 8 terasa lebih jernih tanpa gangguan kebisingan ketika digunakan untuk melakukan panggilan video, merekam audio, atau ketika digunakan untuk voice conference.
Baterai ASUS ROG Phone 8
Sebuah pensil gaming pasti membutuhkan daya yang besar untuk mengakomodasi kebutuhan saat bermain game.
Untuk itu, ASUS membekali ROG Phone 8 dengan baterai berkapasitas 5500 mAh yang terasa cukup awet meski digunakan untuk menjalankan game-game gerak dengan kualitas grafik tertinggi.
Hematnya baterai pada ROG Phone 8 ini tidak lepas dari kualitas hardware CPU dan juga layar yang menggunakan teknologi LTPO AMOLED yang memang terkenal hemat daya.
Di samping kehebatan engineer ASUS dalam melakukan optimasi pada perangkat lunak.
Untuk mendukung baterai ini, ASUS setelah menyertakan charger type fast charging 65W yang diklaim oleh ASUS bisa mengisi baterai dari 0% hingga 100% hanya dalam waktu 39 menit.
Dalam pengujian, waktu yang dibutuhkan untuk mengisi baterai dari posisi 0% hingga 100% kurang lebih 42 menit.
Ngecas 15 menit bisa mengisi dari 0 hingga 46%. Sedangkan kalau kita charge selama kurang lebih 30 menit baterainya bisa terisi hingga 80%.
Baterai ini selain bisa diisi dengan menggunakan charger kabel, juga bisa diisi dengan menggunakan charger nirkabel (wireless charger) 15W Qi 1.3 yang disertakan oleh ASUS.
Untuk mengatur penggunaan baterai, ASUS sudah melengkapi hp ini dengan aplikasi PowerMaster yang akan memudahkan pengguna untuk mengatur kebutuhan baterai.
Uniknya, untuk merawat agar baterai hp ini tidak mudah soak, ASUS telah menyertakan fitur yang memungkinkan ROG 8 berhenti mengisi baterai secara otomatis saat mencapai kapasitas tertentu, misalnya Kalau baterainya sudah terisi 80% atau 90%.
Fitur ini sangat berguna ketika kita ingin meninggalkan mengecas hp pada malam hari sambil ditinggal tidur, agar siap digunakan pada pagi hari.
Selain itu, ASUS juga menyertakan fitur Steady charging yang memungkinkan kita untuk mengisi daya baterai dengan daya watt yang lebih rendah untuk mengurangi panas pada baterai.
Karena seperti yang kita tahu, panas yang berlebihan pada baterai adalah salah satu penyebab mengapa baterai hp sangat mudah soak atau mudah lowbat.
Layar sekunder ROG 8 (AniMe Vision)
ROG Phone 8 dilengkapi dengan sekunder display yang diistilahkan dengan “ROG Phone 8.”
Layar sekunder ini diperuntukkan oleh ASUS untuk menampilkan animasi gif berwarna hitam putih dengan resolusi 254 X 128 pixels.
Melalui AniMe Vision ini, selain bisa menampilkan logo ROG Fearless Eye, Pengguna juga bisa menampilkan kurang lebih 20 macam animasi. Termasuk juga bisa menampilkan persentase baterai, jam, dan prakiraan cuaca.
Harga ASUS ROG Phone 8
ASUS ROG Phone 8 sudah mulai tersedia di Indonesia dari bulan Maret 2024 ini.
Untuk informasi harga ASUS ROG Phone 8, akan diungkapkan pada hari peluncuran, kalau nggak mau kelewatan kalian wajib mantengin @ASUSrog.id. Apalagi, di setiap peluncuran produk seperti ini, ASUS biasanya menawarkan promo menarik. So, pantengin terus ya guys…
Penutup
ASUS ROG Phone 8 mengalami transformasi yang cukup signifikan di sisi desain dan juga fungsinya sebagai sebuah perangkat genggam.
Jika dulu ROG Phone didesain secara eksklusif untuk gamer, namun kini, ponsel gaming ini tidak hanya bisa nikmati oleh gamer saja, melainkan juga bisa dinikmati oleh hampir semua kalangan dan apapun bidang pekerjaan yang Anda geluti.
Entah itu influencer, vlogger, blogger, youtuber, video atau audio editor, musik arranger, atau pengguna biasa yang membutuhkan sebuah smartphone premium yang memiliki performa, kamera, audio, display, hingga fitur yang andal.
Oh yaaa... Yang penasaran sama harganya, berikut adalah list harganya yaa..
- ROG Phone 8 (12/256) Phantom Black - Rp. 10.999.000
- ROG Phone 8 (12/256) Storm Grey - Rp. 10.999.000
- ROG Phone 8 Pro (16/512) Phantom Black - Rp. 14.999.000
- ROG Phone 8 Pro Edition (24/1T) Phantom Black - Rp. 19.999.000
- First Sale Promo: Dapatkan Free Aero Cooler Fan untuk setiap pembelian ROG Phone 8 dengan harga mulai dari Rp. 10.999.000. Promo berlaku mulai tanggal 20 Mar hingga 30 Apr 2024 di semua partners penjualan resmi ASUS Offline dan Online.
- Consumer Launch Sales Promo: Dapatkan Free Aero Cooler Fan + Free Exclusive merchandise kolaborasi ROG X PUGBM + Luckydraw dengan berbagai macam hadiah menarik untuk setiap pembelian ROG Phone 8 dengan harga mulai dari Rp. 10.999.000.
“Tulisan ini diikutsertakan dalam ASUS ROG Phone 8 Blog Writing Competition di Blog Travelerien.”
0 comments: